KONTAN.CO.ID - Simak update kisaran harga kambing kurban tahun 2025 di area Tangerang, yang mencakup Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), dan Kabupaten Tangerang. Setiap tahunnya, kurban telah menjadi ibadah yang sangat dianjurkan untuk ditunaikan pada Idul Adha dan hari-hari Tasyriq, yaitu 11, 12, 13 Dzulhijjah. Kementerian Agama Republik Indonesia memprediksi bahwa Idul Adha akan bertepatan dengan tanggal 6 Juni 2025.
Aturan Memilih Kambing Kurban
Di Indonesia, kambing adalah hewan kurban yang paling umum dipilih selain sapi. Harga yang relatif terjangkau jelas jadi alasan. Kambing yang dipilih untuk dikurbankan juga harus memenuhi beberapa syarat seperti:- Usia minimal 1 tahun
- Tidak buta sebelah atau kedua matanya
- Tidak pincang yang mengganggu kemampuan berjalan, Jangan terlalu kurus sehingga tidak memiliki sumsum tulang,
- Jangan sakit parah atau memiliki penyakit menular.
Harga Kambing Kurban 2025 di Tangerang
Harga kambing kurban di area Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), dan Kabupaten Tangerang sangat variatif. Di Tokopedia misalnya, harga kambing kurban yang ditawarkan oleh peternak lokal mencapai Rp 7.000.000 untuk harga tertinggi. Sementara itu, harga termurah ada di kisaran Rp 2.300.000 juta. Secara rata-rata, harga kambing kurban 2025 di Kota Tangerang adalah Rp 3.200.000 juta per ekor. Bergeser ke Tangsel, harga kambing kurban tertinggi ada di angka Rp 6.000.000, sementara yang paling murah adalah Rp 1.200.000. Rata-rata harga kambing kurban di Tangsel tahun ini adalah Rp 3.500.000 per ekor. Lanjut ke Kabupaten Tangerang, harga kambing ada di kisaran Rp 3.000.000 sampai Rp 4.720.000. Secara umum, harga kambing kurban di seluruh wilayah Tangerang rata-rata adalah Rp 3.000.000. Harga itu juga banyak ditemukan di wilayah pulau Jawa lain. Harga yang tercantum di pasar online tersebut tentu bisa sangat berbeda dengan harga yang ada di pasar offline. Baca Juga: Cek Harga Kambing Kurban 2025 di Wilayah Jawa TengahHarga Kambing Kurban Online
Anda juga bisa memanfaatkan program kurban online yang dilakukan beberapa lembaga amal resmi seperti Dompet Dhuafa dan BAZNAS. Harga kambing kurban 2025 di Dompet Dhuafa adalah:- Rp 1.799.000 per ekor (20-22 kg)
- Rp 2.599.000 per ekor (26-28 kg)
- Rp 2.999.000 per ekor (29-33 kg).
- Rp 3.000.000 per ekor (27-29 kg).