KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pembangunan infrastruktur strategis menjadi faktor kunci dalam menarik investasi Korea Selatan ke Indonesia, khususnya di sektor manufaktur. Efisiensi logistik dan waktu tempuh kini menjadi pertimbangan utama investor dalam menentukan lokasi ekspansi usaha di tengah persaingan global yang semakin ketat. Hal ini dibahas dalam sebuah forum bertajuk "2026 Indonesian Day Business Forum" yang digelar di Seoul, Korea Selatan, forum yang ditujukan sebagai upaya memperkuat hubungan investasi Indonesia-Korea Selatan. Acara yang diinisiasi oleh PT Bank KB Indonesia Tbk (KB Bank) bersama KB Kookmin Bank dan didukung oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia di Seoul ini mempertemukan perwakilan pemerintah Indonesia, pelaku usaha, dan investor untuk membahas peluang perdagangan, investasi, serta kerja sama lintas batas antara Indonesia dan Korea Selatan.
Infrastruktur Dorong Minat Investasi Manufaktur Korea ke Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pembangunan infrastruktur strategis menjadi faktor kunci dalam menarik investasi Korea Selatan ke Indonesia, khususnya di sektor manufaktur. Efisiensi logistik dan waktu tempuh kini menjadi pertimbangan utama investor dalam menentukan lokasi ekspansi usaha di tengah persaingan global yang semakin ketat. Hal ini dibahas dalam sebuah forum bertajuk "2026 Indonesian Day Business Forum" yang digelar di Seoul, Korea Selatan, forum yang ditujukan sebagai upaya memperkuat hubungan investasi Indonesia-Korea Selatan. Acara yang diinisiasi oleh PT Bank KB Indonesia Tbk (KB Bank) bersama KB Kookmin Bank dan didukung oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia di Seoul ini mempertemukan perwakilan pemerintah Indonesia, pelaku usaha, dan investor untuk membahas peluang perdagangan, investasi, serta kerja sama lintas batas antara Indonesia dan Korea Selatan.
TAG: