KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) bersiap masuk ke bisnis fintech lending. Buktinya, BRI berencana untuk mengakuisisi perusahaan fintech di Indonesia untuk mendukung bisnis pembiayaan sektor usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Direktur Ritel dan Menengah BRI Supari mengatakan, untuk akuisisi fintech, ada tiga kandidat fintech yang potensial untuk diakuisisi. Menurutnya, ketiga fintech tersebut memiliki segmen pembiayaan produktif dan konsumtif. Kriteria platform yang dibidik BRI adalah perusahaan yang mendukung bisnis UMKM. "Pasti fintech yang bisa mendukung dan memanfaatkan bagaimana UMKM bisa cepat naik kelas. Dan ini menjadi cara bagaimana bisa membangun pengusaha-pengusaha tersebut," jelas Supari di Jakarta, Senin (26/8).
Ingin akuisisi, BRI incar tiga fintech di segmen pembiayaan produktif dan konsumtif
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) bersiap masuk ke bisnis fintech lending. Buktinya, BRI berencana untuk mengakuisisi perusahaan fintech di Indonesia untuk mendukung bisnis pembiayaan sektor usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Direktur Ritel dan Menengah BRI Supari mengatakan, untuk akuisisi fintech, ada tiga kandidat fintech yang potensial untuk diakuisisi. Menurutnya, ketiga fintech tersebut memiliki segmen pembiayaan produktif dan konsumtif. Kriteria platform yang dibidik BRI adalah perusahaan yang mendukung bisnis UMKM. "Pasti fintech yang bisa mendukung dan memanfaatkan bagaimana UMKM bisa cepat naik kelas. Dan ini menjadi cara bagaimana bisa membangun pengusaha-pengusaha tersebut," jelas Supari di Jakarta, Senin (26/8).