KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan resmi meluncurkan program hunian down payment (DP) 0 rupiah yang berlokasi di Klapa Village, Jakarta Timur. Bagi warga Jakarta yang ingin menikmati fasilitas ini, ada sejumlah syarat yang harus dipenuhi. Pertama, warga yang akan mendaftar harus tercatat sebagai penduduk yang ber-KTP DKI dan telah tinggal di Jakarta sekurang-kurangnya lima tahun. Kedua, program hunian DP 0 rupiah ini ditujukan bagi penduduk DKI Jakarta berpenghasilan rendah dengan kisaran Rp 4 juta-Rp 7 juta setiap bulan. Ketiga, program ini mensyaratkan bagi warga Jakarta yang tidak pernah menerima subsidi dan juga bagi warga yang belum memiliki rumah sendiri. Keempat, program hunian DP 0 rupiah ini diprioritaskan bagi warga yang telah menikah. Apabila warga yang telah terpilih memiliki hunian DP 0 rupiah ini, warga wajib memiliki rekening di Bank DKI.
Ingin punya fasilitas hunian DP nol persen di Jakarta? Ini syaratnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan resmi meluncurkan program hunian down payment (DP) 0 rupiah yang berlokasi di Klapa Village, Jakarta Timur. Bagi warga Jakarta yang ingin menikmati fasilitas ini, ada sejumlah syarat yang harus dipenuhi. Pertama, warga yang akan mendaftar harus tercatat sebagai penduduk yang ber-KTP DKI dan telah tinggal di Jakarta sekurang-kurangnya lima tahun. Kedua, program hunian DP 0 rupiah ini ditujukan bagi penduduk DKI Jakarta berpenghasilan rendah dengan kisaran Rp 4 juta-Rp 7 juta setiap bulan. Ketiga, program ini mensyaratkan bagi warga Jakarta yang tidak pernah menerima subsidi dan juga bagi warga yang belum memiliki rumah sendiri. Keempat, program hunian DP 0 rupiah ini diprioritaskan bagi warga yang telah menikah. Apabila warga yang telah terpilih memiliki hunian DP 0 rupiah ini, warga wajib memiliki rekening di Bank DKI.