KONTAN.CO.ID - Jakarta. Cara membatalkan langganan Getcontact Premium bisa dilakukan dengan mudah. Pengguna Getcontact bisa menikmati banyak fitur dan mode premium yang wajib diketahui. Aplikasi Getcontact merupakan layanan penyimpanan nama kontak bagi yang memiliki akun aplikasi tersebut.. Fitur Getcontact mudah dalam pengoperasian dan bisa digunakan untuk melihat nama dari kontak teman dan lainnya.
Cara Membatalkan Langganan Getcontact Premium
1. Cara membatalkan langganan Getcontact Premium di Android
- Buka aplikasi Google Play Store.
- Ketuk foto profil.
- Buka menu Payments & subscriptions
- Masuk ke opsi Subscriptions.
- Klik aplikasi Getcontact
- Pilih opsi Cancel subscription.
- Konfirmasi pembatalan langganan.
- Langganan Getcontact Premium sudah terhapus.
2. Cara Membatalkan Langganan Getcontact Premium di iPhone
Berikutnya, ada tips mudah bagi pengguna iPhone untuk membatalkan langganan Getcontact Premium.- Buka Settings
- Pilih Apple ID yang dipakai.
- Klik menu Subscriptions.
- Klik apalikasi Getcontact
- Klik Cancel Subscription.
- Konfirmasi pembatalan langganan.