KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cara membuat akun Telegram melalui HP Android dan iOS. Calon pengguna baru Aplikasi Telegram bisa ikuti langkah mudah berikut ini. Aplikasi Telegram adalah aplikasi pesan instan yang dapat digunakan untuk mengirim pesan, foto, video, file, dan dokumen secara cepat dan aman. Telegram juga memiliki fitur-fitur seperti grup chat, saluran, bot, dan panggilan suara. Aplikasi Telegram tersedia untuk diunduh secara gratis di berbagai platform seperti Android, iOS, Windows, macOS, dan Linux.
Cara membuat akun Telegram melalui HP
1. Cara mendaftar Akun Telegram melalui HP Android
- Download versi terbaru Telegram di Google Play Store
- Instal aplikasi Telegram di HP
- Klik Buka.
- Masukkan Masukkan nomor HP, nama lengkap, gambar profil, dan lainnya.
- Telegram akan mengirim kode verifikasi SMS ke HP.
- Masukkan kode ke untuk memverifikasi nomor HP.
2. Cara membuat Akun Telegram melalui HP iPhone
Simak beberapa langkah untuk membuat akun Telegram melalui iPhone.- Download versi terbaru Telegram di Apple App Store.
- Instal Telegram di HP iPhone.
- Buka aplikasi dan pilih Sign Up
- Masukkan nomor HP.
- Anda akan menerima kode konfirmasi melalui SMS.
- Masukkan kode verifikasi untuk cek nomor HP.
- Masukkan nama dan status.
- Akun Telegram berhasil dibuat.