Ini 2 Cara Mengukur Tinggi Badan lewat HP Android dan iPhone



KONTAN.CO.ID - Cara mengukur tinggi badan lewat HP Android dan iPhone. Pengguna bisa ikuti langkah mudah untuk mencari informasi tentang tinggi badan.

Pengguna Android dan iPhone bisa memanfaatkan beberapa aplikasi untuk mengukur tinggi badan lewat HP.

Pengukuran tinggi badan cukup penting untuk memantai pertumbuhan maupun mencari informasi ciri fisik tertentu.


Nah, kini ada cara mengukur tinggi badan lewat HP Android dan iPhone dengan bantuan aplikasi.

Baca Juga: 10 Manfaat Brokoli Untuk Kesehatan Tubuh yang Menarik Untuk Diketahui, Apa Saja?

Pengguna bisa mengunduh beberapa aplikasi untuk mengukur tinggi badan lewat HP yang memanfaatkan fitur Augment Reality (AR).

Pastikan kembali pengguna HP Android dan iPhone sudah didukung oleh fitur AR.

Jadi penasaran dengan cara mengukur tinggi badan lewat HP Android dan iPhone?

Simak beberapa cara mengukur tinggi badan lewat HP Android dan iPhone.

Baca Juga: Membantu Menurunkan Berat Badan, Ini Manfaat Kubis Merah untuk Kesehatan

Cara mengukur tinggi badan lewat HP Android dan iPhone

1. Cara mengukur tinggi badan lewat HP Android

Berikut adalah cara mengukur tinggi badan lewat HP Android, pastikan HP sudah memiliki fitur AR.

  • Download aplikasi Ruler App- Camera Tape Measure di Google Play.
  • Buka aplikasi.
  • Izinkan akses Kamera dan Penyimpanan.
  • Klik Free Trial.
  • Install aplikasi tambahan AR Plan.
  • Arahkan Kamera dari Ujung Kepala lalu Klik.
  • Geser kamera hingga ke Kaki, lalu klik kembali.
  • Ukuran tinggi badan akan muncul.
Sebagai catatan, spabila notifikasi HP tidak didukung, maka pengguna tidak bisa melanjutkan pengukuran tinggi badan.

2. Cara mengukur tinggi badan lewat HP iPhone

Bagi pengguna iPhone 12 Pro ke atas bisa akses cara mengukur tinggi badan lewat HP iPhone.

  • Buka aplikasi Pengukur.
  • Letakkan posisi iPhone agar terlihat bagian ujung kepala hingga kaki.
  • Tunggu hingga muncul garis di ujung kepala atau rambut.
  • Garis akan tampil untuk mendeteksi tinggi badan orang.
  • Klik ikon shutter foto untuk mengabadikan gambar pengukuran.
  • Klik ikon jepretan untuk simpan foto
  • Klik Selesai.
Dari beberapa cara mengukur tinggi badan lewat Hp Android dan iPhone.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News