KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cara mengetahui kontak yang sering dihubungi di WhatsApp. Pengguna dapat mengetahui siapa yang kerap berkomunikasi baik chat, telepon, hingga video call. Frequently Contacted WhatsApp merujuk pada daftar kontak yang sering Anda hubungi atau interaksi yang paling sering dilakukan melalui aplikasi WhatsApp. Fitur ini memberikan kemudahan bagi pengguna dengan menyajikan daftar kontak yang paling relevan dan sering Anda komunikasikan.
Cara mengetahui kontak yang sering dihubungi di WhatsApp
1. Lewat menu Export Chat
Langkah paling mudah adalah melihatnya melalui menu Export Chat di pengaturan.- Buka aplikasi WhatsApp.
- Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas layar.
- Pilih menu Settings
- Pilih opsi Chat.
- Gulir hingga paling bawah untuk opsi Chat History.
- Klik Export chat.
- Frequently Contacted WhatsApp akan tampil dalam deretan kontak yang sering berkomunikasi.
2. Lewat menu fitur Share media
- Buka salah satu file dokumen atau foto.
- Pilih Share.
- Pilih Aplikasi WhatsApp.
- Kontak paling atas baik grup maupun personal chat adalah kontak yang sering dihubungi.
3. Lewat opsi Forward Chat
Terakhir ada langkah mudah untuk cek Frequently Contacted WhatsApp dengan langkah ini.- Buka salah satu percakapan personal atau grup.
- Pilih salah satu chat.
- Klik Forward.
- Kontak teratas baik grup maupun personal chat adalah kontak yang sering dihubungi.