Ini 4 Cara Transfer ke Sesama BCA lewat ATM hingga KlikBCA



KONTAN.CO.ID - Cara transfer ke sesama BCA makin mudah melalui beberapa langkah berikut ini. Nasabah Bank Central Asia kini wajib mengetahui beberapa langkah yang memudahkan pengguna.

Kini, setiap nasabah bisa mengetahui berbagai cara transfer BCA ke BCA lewat ATM hingga mobile banking.

Bank Central Asia atau BCA kini memberikan kemudahan dalam transfer uang ke sesama nasabah.


Tentu, perlu diketahui tidak ada biaya admin dalam transfer BCA sesama pengguna.

Layanan transfer ke sesama BCA ini bisa dilakukan melalui ATM, BCA mobile, KlikBCA, dan teller.

Simak cara transfer BCA ke sesama pengguna lain dengan mudah lewat ATM hingga teller.

Baca Juga: Ini 3 Cara Ganti PIN ATM BRI, BCA, dan BNI dengan Mudah

Cara transfer ke sesama BCA

1. Cara transfer ke sesama BCA lewat ATM

Pilihan pertama ada cara transfer BCA ke BCA melalui mesin ATM terdekat:

  • Datang ke ATM BCA terdekat.
  • Masukkan kartu ATM BCA ke mesin.
  • Isi PIN ATM.
  • Klik Menu Transaksi Lainnya.
  • Klik menu Transfer dan Ke Rek BCA.
  • Masukkan nomor rekening BCA.
  • Masukkan nominal transfer BCA.
  • Klik Ya saat konfirmasi.
  • Tunggu bukti transfer BCA muncul.

2. Cara Transfer ke Sesama BCA lewat BCA mobile

Ada juga cara transfer BCA ke BCA lain dengan aplikasi m-banking berikut:

  • Buka BCA mobile.
  • Masukkan Kode Akses.
  • Pilih menu m-Transfer.
  • Klik Antar Rekening di Daftar Transfer.
  • Daftarkan Nomor Rekening Tujuan.
  • Kembali ke menu Transfer.
  • Klik Antar Rekening di Transfer.
  • Pilih Daftar Rekening.
  • Masukkan nominal transfer BCA.
  • Klik Send.
  • Masukkan PIN Mobile BCA.
  • Tunggu pop up transfer BCA berhasil.
Baca Juga: Ada 3 Pilihan, Ini Cara Transfer ShopeePay ke Sesama Pengguna

3. Cara Transfer ke Sesama BCA lewat KlikBCA

Ketiga, ada langkah dan cara transfer BCA ke BCA lain dengan fasilitas internet banking:

  • Buka https://ibank.klikbca.com/ pada browser.
  • Masukan User ID dan PIN KlikBCA Individual.
  • Klik Login.
  • Masukkan nomor rekening BCA.
  • Klik Transfer Dana.
  • Klik Transfer ke Rekening BCA.
  • Pilih nomor rekening dari daftar.
  • Isi nominal transfer BCA.
  • Tunggu 8 digit untuk isi KeyBCA.
  • Aktifkan KeyBCA, Masukkan pin dan tekan angka 2.
  • Masukkan 8 digit.
  • Masukkan 8 digit dari Respon KeyBCA APLLI 2.
  • Klik Lanjutkan.
  • Tunggu informasi rekening tujuan.
  • Nyalakan KeyBCA kembali.
  • Klik angka 1.
  • Tunggu 8 digit di kotak Respon KeyBCA APPLI 1.
  • Pilih Kirim.
  • Tunggu bukti transaksi transfer BCA berhasil.

4. Cara Transfer ke Sesama BCA lewat teller

Terakhir, ada cara transfer BCA ke BCA dengan syarat buku tabungan dan KTP:

  • Datang ke cabang BCA terdekat.
  • Ambil kartu antrian teller.
  • Ambil dan isi formulir transfer BCA.
  • Berikan formulir ke teller.
  • Informasikan untuk transfer ke sesama BCA.
  • Berikan buka tabungan dan KTP.
  • Tunggu Teller selesaikan transfer BCA.
Sebagai catatan, ada biaya admin sebesar Rp 2.000 apabila transfer BCA dalam kota lewat teller.

Demikian beberapa cara transfer BCA ke BCA lain dengan mudah dan praktis bisa offline dan online.

Setiap nasabah bisa menerapkan cara transfer ke sesama BCA lewat salah satu pilihan layanan di atas, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News