Ini 5 saham yang jadi top gainers dan top losers



JAKARTA. Lima saham yang menjadi top gainers di Bursa Efek Indonesia yaitu Bhakti Capital Indonesia Tbk (BCAP) yang melesat 23.81% menjadi Rp 1040,  MNC Land Tbk (KPIG) naik 16.67% menjadi Rp 700. Berikutnya, ada  Waran 2  Bank Victoria International Tbk (BVIC-W2) yang naik 9.76% menjadi Rp 45 dan Waran Indopoly Swakarsa Tbk (IPOL-W) naik 9.09% menjadi Rp 12.  Terakhir, Capitalinc Investment Tbk (MTFN) naik 8.16% menjadi Rp 265.

Sebaliknya, sejumlah saham yang masuk dalam jajaran top losers hari ini adalah: Prasidha Aneka Niaga Tbk (PSDN) amblas -21.84% menjadi Rp 136, Exploitasi Energy Indonesia Tbk (CNKO) turun -19.35% menjadi Rp 250, dan Asuransi Ramayana Tbk (ASRM) turun -11.21 menjadi Rp 950. Selain itu Asia Pacific Fibers Tbk (POLY) turun -10.87% menjadi Rp 205 dan Hotel Mandarine Regency Tbk (HOME) turun -9.09% menjadi Rp 100.

Untuk daftar lebih lengkapnya bisa dilihat di Pusat Data Kontan


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Imanuel Alexander