Ini 9 Manfaat Kacang Panjang untuk Kesehatan yang Menakjubkan



KONTAN.CO.ID - Kacang panjang adalah salah satu sayuran yang mudah dijumpai di Indonesia. Nah, ternyata ada beragam manfaat kacang panjang untuk kesehatan yang jarang diketahui. 

Manfaat kacang panjang untuk kesehatan ini karena kandungan gizinya yang terbilang komplit. Kacang panjang adalah sumber protein yang baik. 

Lalu, apa saja manfaat kacang panjang untuk kesehatan? 


Baca Juga: 9 Minuman Ini yang Bisa Bikin Tidur Nyenyak di Malam Hari

Kandungan nutrisi kacang panjang 

Dirangkum dari laman Indonesia.go.id, berikut sejumlah kandungan nutrisi kacang panjang: 

  • Vitamin A
  • Thiamin
  • Riboflavin
  • Besi
  • Fosfor
  • Kalium
  • Vitamin C
  • Folat
  • Magnesium
  • Mangan
Sementara itu, menurut USDA National Nutrient database, nilai gizi kacang panjang mentah per 100 gram adalah:

  • 47 kalori
  • 50 gram lemak total
  • 0 gram kolesterol
  • 8 gram karbohidrat total atau 2% dari nilai harian yang dibutuhkan
  • 3 gram protein atau 5% dari nilai harian yang dibutuhkan
  • 4 mg natrium atau 0% dari nilai harian yang dibutuhkan
Baca Juga: Ini 13 Penyebab Gula Darah Tinggi, Gejala, dan Cara Mengatasinya

Manfaat kacang panjang

Sementara itu, beberapa manfaat kacang panjang untuk kesehatan antara lain: 

1. Menurunkan kadar gula darah

Manfaat kacang panjang untuk kesehatan salah satunya dapat mengontrol gula darah sehingga baik untuk penderita diabetes. 

Tingginya serat yang terkandung di dalam kacang panjang, dibarengi dengan rendahnya kalori dan karbohidrat, menjadikan kacang panjang sebagai makanan yang ideal bagi para penderita diabetes.

Baca Juga: Awas! 6 Camilan Tinggi Protein Ini Bikin Berat Badan Naik

2. Meredakan nyeri

Ternyata, manfaat kacang panjang juga bisa membantu meredakan nyeri. Studi menunjukkan bahwa kacang panjang dapat memberikan efek analgesik atau meredakan nyeri pada tubuh. 

Kandungan mineral dalam kacang panjang, seperti mangan, dapat membantu menurunkan gejala dismenore, sehingga juga dapat membantu mengatasi nyeri haid pada wanita.

3. Menjaga kesehatan kulit

Manfaat kacang panjang juga bisa menjaga kesehatan kulit lantaran kandungan vitamin C-nya yang tinggi. Kacang panjang mampu menjaga kulit terlihat lebih sehat dan cerah. 

Vitamin C dalam jumlah tinggi dapat membantu mengurangi munculnya kerutan, mengurangi kekeringan pada kulit dan memperlambat proses penuaan.

Baca Juga: Catat 9 Makanan untuk Memperbaiki Skin Barrier Agar Kulit Wajah Sehat

4. Menurunkan risiko terkena kanker 

Manfaat kacang panjang untuk kesehatan juga bisa membantu mencegah radikal bebas dan menurunkan risiko kanker. 

Pasalnya, kacang panjang mengandung vitamin C yang berperan sebagai antioksidan yang dapat mencegah kerusakan akibat radikal bebas, polutan, dah bahan kimia beracun. 

Penumpukan radikal bebas menyebabkan penyakit seperti jantung, kanker, dan radang sendi. 

Vitamin C yang berasal dari makanan dan dikonsumsi dalam jumlah cukup, dapat membantu membangun kekebalan tubuh untuk memerangi infeksi, menjaga elastisitas pembuluh darah, dan melindungi tubuh terhadap kanker.

5. Menjaga kesehatan jantung

Manfaat kacang panjang juga bisa membantu menjaga kesehatan jantung. 

Seperti disebut di atas, kacang panjang memiliki kandungan antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas, sehingga dapat melindungi organ tubuh dari kerusakan. 

Kacang panjang diketahui juga dapat melancarkan peredaran darah. Oleh karena itu, tak heran jika kacang panjang dianggap sebagai makanan yang baik untuk jantung. 

Baca Juga: 7 Obat Penurun Kolesterol Alami, Ada Bawang Putih Hingga Jahe

6. Manfaat kacang panjang untuk ibu hamil 

Manfaat kacang panjang untuk ibu hamil juga menjadi salah satu sumber folat terbaik. Asam folat sangat penting bagi perkembangan sel dan DNA pada janin. 

Konsumsi asam folat yang cukup dapat membantu mengurangi risiko cacat pada janin. Karenanya, rutin mengonsumsi kacang panjang selama masa kehamilan dapat membantu ibu hamil untuk melahirkan bayi yang sehat.

7. Menurunkan risiko rematik

Encok atau sakit pada persendian dan otot disebabkan tingginya kadar asam urat yang kemudian membentuk kristal pada persendian. 

Salah satu studi menunjukkan, konsumsi 1000-1499 mg vitamin C membantu menurunkan kemungkinan sakit akibat asam urat hingga 31%. 

Sehingga, manfaat kacang panjang yang kaya akan kandungan vitamin C dipercaya dapat membantu menurunkan kadar asam urat dalam darah.

Baca Juga: Cek 10 Manfaat Olahraga untuk Kesehatan Tubuh yang Teruji Klinis

8. Mencegah anemia 

Manfaat kacang panjang juga bisa membantu mencegah anemia. Kandungan berbagai mineral di dalam kacang panjang menjadikannya bermanfaat untuk membantu menambah darah dan mengatasi anemia.

9. Meningkatkan stamina

Meningkatkan stamina juga menjadi salah satu manfaat kacang panjang mentah. Ketika seseorang melakukan aktivitas fisik yang berat seperti olahraga, tubuhnya membutuhkan asupan oksigen yang lebih banyak. 

Kacang panjang yang dapat melancarkan peredaran darah dan memicu pembentukan sel darah merah, dapat membantu stamina tetap terjaga ketika atau setelah berolahraga.

Demikian sejumlah manfaat kacang panjang untuk kesehatan dan juga ibu hamil. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News