KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR) menunda rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) yang sedianya dilaksanakan pada hari ini, Jumat (26/10). Rapat berikutnya akan digelar tanggal 21 November 2018. Amri Aswono, Direktur Keuangan BNBR mengatakan, pihaknya mendapatkan surat dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan harus menyiapkan beberapa hal lagi untuk keperluan RUPSLB tersebut. “Ini menyebabkan BNBR harus menunda RUPSLB ke tanggal 21 November 2018. Mudah-mudahan keperluan tersebut akan segera kami penuhi,” ujar Amri kepada Kontan, Jumat (26/10).
Ini alasan Bakrie & Brothers (BNBR) tunda RUPSLB
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR) menunda rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) yang sedianya dilaksanakan pada hari ini, Jumat (26/10). Rapat berikutnya akan digelar tanggal 21 November 2018. Amri Aswono, Direktur Keuangan BNBR mengatakan, pihaknya mendapatkan surat dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan harus menyiapkan beberapa hal lagi untuk keperluan RUPSLB tersebut. “Ini menyebabkan BNBR harus menunda RUPSLB ke tanggal 21 November 2018. Mudah-mudahan keperluan tersebut akan segera kami penuhi,” ujar Amri kepada Kontan, Jumat (26/10).