KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Garuda Indonesia mengurangi fasilitas bagi awak kabin untuk rute penerbangan langsung dari Jakarta ke Australia. Sehingga, para pramugari atau pramugara yang bertugas melayani penerbangan langsung dari Jakarta ke Sydney atau Melbourne tak lagi mendapat fasilitas hotel. “Kami sedang menguji coba penjadwalan atau penugasan awak kabin rute Australia, yaitu rute Sydney dan Melbourne menjadi rute pulang pergi sehingga tidak perlu stay,” ujar VP Corporate Secretary Garuda Indonesia Ikhsan Rosan kepada Kompas.com, Selasa (27/8). Ikhsan menjelaskan, Garuda Indonesia melakukan itu sebagai bagian dari proses kajian berkelanjutan atas semua aspek bisnis dan operasi perusahaan. Maksudnya, untuk menjadikan pergerakan awak pesawat dan operasional penerbangan semakin efektif dan efisien, demi menunjang operasional penerbangan yang semakin dinamis.
Ini alasan Garuda mengurangi fasilitas awak kabin penerbangan ke Australia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Garuda Indonesia mengurangi fasilitas bagi awak kabin untuk rute penerbangan langsung dari Jakarta ke Australia. Sehingga, para pramugari atau pramugara yang bertugas melayani penerbangan langsung dari Jakarta ke Sydney atau Melbourne tak lagi mendapat fasilitas hotel. “Kami sedang menguji coba penjadwalan atau penugasan awak kabin rute Australia, yaitu rute Sydney dan Melbourne menjadi rute pulang pergi sehingga tidak perlu stay,” ujar VP Corporate Secretary Garuda Indonesia Ikhsan Rosan kepada Kompas.com, Selasa (27/8). Ikhsan menjelaskan, Garuda Indonesia melakukan itu sebagai bagian dari proses kajian berkelanjutan atas semua aspek bisnis dan operasi perusahaan. Maksudnya, untuk menjadikan pergerakan awak pesawat dan operasional penerbangan semakin efektif dan efisien, demi menunjang operasional penerbangan yang semakin dinamis.