SURABAYA. Politisi Senior Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Mahfud MD mengaku tidak menghadiri Muktamar PKB di Surabaya, Jawa Timur. Ia mengaku sedang memiliki agenda lain. "Enggak (datang) karena saya ada acara lain," ujar Mahfud kepada wartawan di sela peluncuran buku 'Indonesia Gawat Darurat' di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (31/8/2014). Ia mengaku tak berkeinginan maju dalam pencalonan Ketum PKB. Menurut Mahfud, Muhaimin Iskandar saat ini berkuasa menentukan calon ketua umum dan diprediksi tetap jadi Ketum PKB.
Ini alasan Mahfud MD tak datang ke Muktamar PKB
SURABAYA. Politisi Senior Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Mahfud MD mengaku tidak menghadiri Muktamar PKB di Surabaya, Jawa Timur. Ia mengaku sedang memiliki agenda lain. "Enggak (datang) karena saya ada acara lain," ujar Mahfud kepada wartawan di sela peluncuran buku 'Indonesia Gawat Darurat' di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (31/8/2014). Ia mengaku tak berkeinginan maju dalam pencalonan Ketum PKB. Menurut Mahfud, Muhaimin Iskandar saat ini berkuasa menentukan calon ketua umum dan diprediksi tetap jadi Ketum PKB.