Ini Alasan Penjualan UMKM dan Brand Lokal Shopee Naik 13 Kali Lipat di Kuartal I-2024



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Platform marketplace Shopee mencatatkan peningkatan penjualan produk UMKM dan brand lokal lebih dari 13 kali lipat melalui Shopee Live dibandingkan tahun lalu pada Semester pertama ini.

Director of Marketing Growth Shopee Indonesia Monica Vionna mengatakan, Shopee menghadirkan fitur interaktif, Shopee Live untuk menghubungkan lebih dekat para pengguna melalui pengalaman belanja penuh interaksi dan konten visual.

"Melihat pencapaian semester pertama tahun ini, fitur interaktif Shopee Live tersebut semakin mendapatkan tempat di hati pengguna sebagai kanal pembelian favorit," ujar Monica dalam keterangan resminya yang diterima kontan, Minggu (23/6).


Kata dia, fitur interaktif Shopee Live telah berkontribusi terhadap pertumbuhan UMKM dan Brand lokal secara signifikan.

Baca Juga: Berkat Shopee Live, Penjualan UMKM dan Brand Lokal Tumbuh di Awal Tahun 2024

Sebanyak 95% UMKM dan Brand Lokal yang telah bergabung di Shopee Live sejak tahun lalu mengalami peningkatan transaksi signifikan di awal tahun ini.

"Hal ini dapat dilihat dari beragam kisah sukses brand lokal, seperti Les Catino, brand Fashion Tas lokal, serta Azarine Cosmetic, brand Kecantikan Lokal, yang berhasil meningkatkan performanya memanfaatkan fitur Shopee Live," pungkasnya.

Sementara itu, Jason Marcel Chendrawan, Direktur Les Catino, sebagai brand lokal tas yang telah hadir di Indonesia sejak 1992 ini, turut merasakan peningkatan performa bisnis selama memanfaatkan fitur Shopee Live.

Tercatat lonjakan transaksi hingga lebih dari 60 kali lipat di semester awal 2024, yang mendorong perluasan jangkauan bisnis hingga mampu membuka peluang dan lapangan pekerjaan untuk orang sekitar.

"Kehadiran fitur Shopee Live telah mentransformasi cara kami dalam berbisnis. Sebagai brand lokal yang selalu ingin menghadirkan tren terbaru untuk konsumen, Shopee Live menjadi wadah yang menjembatani kami dengan kebutuhan dan keinginan pasar, bahkan berhasil membangun loyalitas yang kuat," kata Jason.

Senada, Cella Vanessa, CEO dari brand Azarine Cosmetic, fitur Shopee Live telah memberikan dampak positif yang signifikan pada bisnisnya.

“Live stream ini telah memberikan warna baru dalam strategi bisnis kami. Sejak bergabung dan memanfaatkan Shopee Live sebagai salah satu kanal penjualan, begitu banyak aspek positif yang kami rasakan bahkan dalam perjalanan di tahun 2024 ini, kami berhasil mencatatkan hingga 32 kali lipat lonjakan transaksi yang begitu nyata," ungkap Cella.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari