KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Keuangan Sri Mulyani optimistis, ekonomi Indonesia bakal tumbuh lebih kuat di kuartal IV-2021. Hal tersebut melanjutkan pemulihan ekonomi yang sudah terjadi pada kuartal II-2021 dan kuartal III-2021. “Sampai hari ini, kami yakin ekonomi di kuartal IV-2021 akan naik cukup kuat dan membaik sesudah mengalami penurunan akibat kasus Covid-19 varian Delta,” kata Sri Mulyani via video konferensi, Rabu (17/11). Sri Mulyani menambahkan, potensi peningkatan pertumbuhan ekonomi pada tiga bulan terakhir di tahun ini didorong oleh peningkatan sejumlah indikator dini, seperti Indeks Keyakinan Konsumen (IKK), penjualan ritel, Purchasing Managers’ Index (PMI) Manufaktur, serta peningkatan ekspor dan impor.
Ini alasan Sri Mulyani optimistis pertumbuhan ekonomi kuartal IV-2021 kuat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Keuangan Sri Mulyani optimistis, ekonomi Indonesia bakal tumbuh lebih kuat di kuartal IV-2021. Hal tersebut melanjutkan pemulihan ekonomi yang sudah terjadi pada kuartal II-2021 dan kuartal III-2021. “Sampai hari ini, kami yakin ekonomi di kuartal IV-2021 akan naik cukup kuat dan membaik sesudah mengalami penurunan akibat kasus Covid-19 varian Delta,” kata Sri Mulyani via video konferensi, Rabu (17/11). Sri Mulyani menambahkan, potensi peningkatan pertumbuhan ekonomi pada tiga bulan terakhir di tahun ini didorong oleh peningkatan sejumlah indikator dini, seperti Indeks Keyakinan Konsumen (IKK), penjualan ritel, Purchasing Managers’ Index (PMI) Manufaktur, serta peningkatan ekspor dan impor.