KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Dua negara bagian AS yang paling banyak melaporkan varian Delta Covid-19, Louisiana dan Florida, mengalami peningkatan jumlah anak yang sakit. Melansir The Hill, belum jelas mengapa lebih banyak anak yang sakit karena wabah varian Delta. Akan tetapi, para ahli medis percaya lonjakan kasus anak-anak disebabkan oleh hipertransmisi varian, yakni betapa mudahnya virus beredar di populasi yang tidak divaksinasi. Seperti yang diketahui, anak kecil belum memenuhi syarat untuk mendapatkan vaksin.
NBC News melaporkan, di New Orleans, 20 anak dalam waktu dua minggu mengalami kasus parah dari varian Delta. Tampaknya, varian tersebut itu lebih menular daripada wabah sebelumnya. Baca Juga: Duh! Ilmuwan sedang mengamati varian virus corona baru selain Delta "Saya belum pernah melihat yang seperti ini," kata Mark Kline, kepala dokter di Rumah Sakit Anak New Orleans, kepada NBC News. "Kami melihat anak-anak jatuh sakit yang tidak kami lihat pada tahun pertama pandemi, sebelum varian delta muncul."