Ini cara Garuda Indonesia optimalisasi armada



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Garuda Indonesia (persero) Tbk (GIAA) bakal terus menjaga optimalisasi armada-armada miliknya, langkah ini dilakukan untuk bisa mencapai kinerja yang baik. Asal tahu saja, kinerja perusahaan pada kuartal I kendati secara pendapatan meningkat 7,93% namun bottom line masih mencatat rugi bersih sebesar US$ 64,3 juta.

Pahala Nugraha Mansyuri, Direktur Utama GIAA menyampaikan bahwa perusahaan akan melakukan optimalisasi armada untuk melakukan efisiensi. Selain melakukan peningkatan utilisasi armada-armada miliknya, perusahaan juga melakukan renegosiasi terkait leasing rate pesawat.

“Kami melakukan renegosiasi terhadap pesawat-pesawat, juga tentunya bukan hanya dari sisi leasing rate saja tetapi juga jumlah cash flow yang kami bayarkan,” ujarnya di Jakarta, Jumat (6/7).


Saat ini perusahaan tengah dalam proses negosiasi untuk bisa mendapatkan biaya leasing yang cukup baik. Asal tahu saja, saat ini perusahaan sudah berhasil menurunkan biaya tersebut hingga US$ 3 juta per bulannya yang akan berimbas baik terhadap keuangan perusahaan.

“Setiap tahunnya bisa turun lebih kurang di atas Rp 400 miliar itu penghematan biaya yang bisa kami lakukan dari proses negosiasi tadi,” lanjutnya.

Oleh karena itu, dirinya mengatakan kinerja semester I ini masih sesuai dengan proyeksi perusahaan, karena di kuartal I, pendapatan bisa naik sampai mendekati 8% sedangkan cost hanya naik 2,5%. Yang jelas, capaian di semester I tahun ini akan lebih baik ketimbang periode yang sama tahun lalu.

“Kami harapkan tren yang kami lakukan di triwulan I itu bisa berlanjut di triwulan II yang lalu. Tetapi memang perbaikan yang signifikan baru akan terlihat di Bulan Juli,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto