Ini Cara Memasukkan Voucher Indosat bagi Pelanggan



Cara Memasukkan Voucher Indosat  - JAKARTA. Pelajari metode penggunaan voucher Indosat melalui Kode UMB hingga Aplikasi. Indosat Ooredoo menawarkan berbagai layanan bagi pelanggan, termasuk paket internet dan telepon.

Sebagai salah satu penyedia layanan seluler terkemuka di Indonesia, Indosat Ooredoo Hutchison menjangkau luasnya jaringan telekomunikasi di seluruh negeri.

Layanan Indosat Ooredoo mencakup berbagai paket, seperti paket internet, telepon, dan SMS, yang dapat dinikmati oleh pelanggan baik secara online maupun offline, termasuk dengan menggunakan voucher Indosat.


Sebelum kemajuan digital, voucher Indosat merupakan solusi penting untuk pengisian pulsa, paket internet, telepon, dan SMS.

Baca Juga: 4 Cara Melihat Kuota XL lewat CS hingga Aplikasi MyXL

Meskipun demikian, pelanggan prabayar Indosat IM3 Ooredoo masih bisa memanfaatkan voucher Indosat untuk berbagai layanan tersebut.

Untuk menghindari kerusakan, pengguna harus menggesek hologram voucher secara perlahan saat digunakan.

Voucher Indosat biasanya memiliki kode unik sebanyak 14 digit. Jika ada masalah dengan kode unik pada voucher Indosat, pelanggan dapat melaporkannya ke customer service.

Voucher paket IM3 Ooredoo tersedia di toko rekanan dan counter IM3 Ooredoo terdekat. Berikut adalah beberapa cara mudah memasukkan voucher Indosat melalui Aplikasi dan Scan:

Baca Juga: Indosat Ooredoo Hutchison (ISAT) Catat Peningkatan Trafik 30% Saat Sahur

1. Cara memasukkan voucher Indosat melalui Kode UMB

  • Gosok bagian yang tertutup dari voucher Indosat.
  • Catat atau salin 14 digit nomor voucher Indosat.
  • Buka menu panggilan/dial di ponsel.
  • Ketik 55614 digit nomor#.
  • Klik Call atau Panggil.
  • Tunggu notifikasi pop-up dari Indosat.
  • Notifikasi SMS berupa voucher Indosat akan muncul.
2. Cara memasukkan voucher Indosat melalui Aplikasi MyIM3

  • Buka aplikasi MyIM3.
  • Login dengan nomor Indosat.
  • Klik Isi Ulang.
  • Masukkan nomor Indosat.
  • Masukkan 14 digit voucher Indosat.
  • Klik Lanjutkan.
  • Tunggu notifikasi voucher Indosat berhasil masuk.
3. Cara memasukkan voucher Indosat melalui Scan Code

  • Buka aplikasi MyIM3.
  • Login dengan nomor Indosat.
  • Klik Isi Ulang di Menu Utama.
  • Masukkan nomor Indosat.
  • Klik Pindai pada kotak kode voucher.
  • Scan kode 14 digit nomor voucher Indosat dengan kamera ponsel.
  • Tunggu proses scan barcode selesai.
  • Notifikasi voucher Indosat akan muncul.
Setelah menerapkan cara memasukkan voucher Indosat pastikan paket atau pulsa sudah bertambah dengan melihat di aplikasi MyIM3.

Itulah panduan untuk memasukkan voucher Indosat menggunakan Scan dan Telepon bisa diterapkan oleh pelanggan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News