Ini Cara Menghilangkan Noda Darah dari Pakaian



MOMSMONEY.ID - Cara menghilangkan noda darah dari pakaian perlu trik khusus, karena termasuk noda yang sulit hilang!

Melansir Love to Know, darah adalah salah satu noda yang paling sulit dihilangkan dari kain, selimut, baju, karpet bahkan perabotan terutama yang berwarna putih. 

Baca Juga: Wanita Wajib Tahu, Ini 5 Cara Hilangkan Noda Darah Bekas Menstruasi di Kasur


Alasannya, karena darah memiliki protein yang mengikat pada kain dan warnanya sangat sulit dihilangkan secara sempurna. 

Meski noda darah sulit hilang bukan berarti Anda tidak bisa menghilangkannya. Cara menghilangkan noda darah dari pakaian adalah menggunakan cuka putih atau pembersih berbahan enzim. 

Baca Juga: Begini Cara Membersihkan Noda Pensil pada Dinding

Cara menghilangkan noda darah dari pakaian

  1. Segera bersihkan noda darah secepat mungkin. Darah yang kering akan lebih sulit dihilangkan. 
  2. Basahi pakaian yang terkena noda darah dengan air dingin. Jangan menggunakan air panas karena akan membuat noda semakin meresap.
  3. Semprotkan cuka putih pada pakaian yang terkena noda darah dan diamkan selama 15 menit. 
  4. Gosok perlahan dan bilas. Jika sudah keringkan atau ulangi hingga noda tidak bisa hilang.
  5. Jika noda tetap tidak hilang, gunakan deterjen berbahan dasar enzim an lakukan cara yang sama. 
Itu tadi informasi cara menghilangkan noda darah dari pakaian. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda!

Tonton: Produsen Tas Mewah Hermes Bukukan Kenaikan Penjualan 11,3% di Kuartal III-2024

Selanjutnya: MORNING BID ASIA-Markets Becalmed, Eyes on Japan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Benedicta Alvinta