KONTAN.CO.ID - Bayar iuran Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan bisa dilakukan dengan mudah. Peserta BPJS Kesehatan tak perlu datang ke kantor BPJS atau melalui toko ritel tertentu. Saat ini ada banyak kanal untuk melakukan pembayaran BPJS Kesehatan. Salah satunya Mandiri Online.
Cara bayar BPJS Kesehatan melalui Mandiri Online
- Buka aplikasi Mandiri Online. Lalu login dengan Username dan Password Anda.
- Pilih "Bayar". Masuk ke menu Bayar.
- Masuk ke "Buat Pembayaran Baru" lalu "Asuransi".
- Tap di menu Buat Pembayaran Baru kemudian pilih Asuransi.
- Tentukan Rekening Sumber yang akan anda pakai lalu tap isian Penyedia Jasa.
- Pada pilihan Penyedia Jasa, scroll ke bawah untuk menemukan pilihan BPJS Kesehatan Keluarga.
- Masukkan Nomor VA BPJS anda, tentukan Jumlah Bulan yang ingin anda bayar kemudian Lanjut. Transaksi selesai setelah anda Konfirmasi dan memasukkan MPIN.