KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah saham emiten pertambangan, baik logam dan batubara menjadi saham dengan return tertinggi di indeks LQ45 selama kuartal ketiga kemarin. Hal ini terjadi di tengah Indeks LQ45 yang melemah 2,52 % selama kuartal ketiga 2020. PT United Tractors Tbk (UNTR) misalnya, menguat 37,76% dalam tiga bulan. Disusul Saham PT Vale Indonesia Tbk (INCO) yang menguat 27,14%. Saham emiten pertambangan logam lainnya, yakni PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) menguat 18,32%. Disusul oleh saham PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) yang menguat hingga 16,53%. Sementara saham PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) melengkapi daftar 10 saham Indeks LQ45 yang paling cuan, yakni dengan pertumbuhan 14,79%.
Ini deretan emiten tambang penghuni Indeks LQ45 paling menguntungkan di kuartal III
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah saham emiten pertambangan, baik logam dan batubara menjadi saham dengan return tertinggi di indeks LQ45 selama kuartal ketiga kemarin. Hal ini terjadi di tengah Indeks LQ45 yang melemah 2,52 % selama kuartal ketiga 2020. PT United Tractors Tbk (UNTR) misalnya, menguat 37,76% dalam tiga bulan. Disusul Saham PT Vale Indonesia Tbk (INCO) yang menguat 27,14%. Saham emiten pertambangan logam lainnya, yakni PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) menguat 18,32%. Disusul oleh saham PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) yang menguat hingga 16,53%. Sementara saham PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) melengkapi daftar 10 saham Indeks LQ45 yang paling cuan, yakni dengan pertumbuhan 14,79%.