KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satu lagi perusahaan tambang batubara yang mencatatkan kenaikan laba bersih berkali-kali lipat. Adalah PT Harum Energy Tbk (HRUM) yang berhasil mencetak kenaikan laba bersih hingga 532,5%. HRUM membukukan laba bersih senilai US$ 237,43 juta per kuartal ketiga 2022. Bila dibandingkan dengan laba bersih periode yang sama tahun lalu, laba bersih HRUM melejit 532,54%, dimana laba bersih HRUM periode Januari-September 2021 hanya US$ 37,53 juta. Kenaikan laba bersih HRUM sejalan dengan kenaikan pendapatan. Per akhir September 2022, HRUM membukukan pendapatan senilai US$ 702,79 juta. Realisasi ini melesat 241,91% dari realisasi pendapatan pada periode yang sama tahun 2021 yang hanya US$ 205,54 juta.
Ini Deretan Faktor Pendorong Laba Bersih Harum Energy (HRUM) Melesat hingga 532%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satu lagi perusahaan tambang batubara yang mencatatkan kenaikan laba bersih berkali-kali lipat. Adalah PT Harum Energy Tbk (HRUM) yang berhasil mencetak kenaikan laba bersih hingga 532,5%. HRUM membukukan laba bersih senilai US$ 237,43 juta per kuartal ketiga 2022. Bila dibandingkan dengan laba bersih periode yang sama tahun lalu, laba bersih HRUM melejit 532,54%, dimana laba bersih HRUM periode Januari-September 2021 hanya US$ 37,53 juta. Kenaikan laba bersih HRUM sejalan dengan kenaikan pendapatan. Per akhir September 2022, HRUM membukukan pendapatan senilai US$ 702,79 juta. Realisasi ini melesat 241,91% dari realisasi pendapatan pada periode yang sama tahun 2021 yang hanya US$ 205,54 juta.