KONTAN.CO.ID - Dua puluh enam nama akhirnya diumumkan masuk ke dalam skuad timnas Italia untuk Euro 2024. Luciano Spalletti diharapkan bisa mempertahankan gelar juara. Pada edisi sebelumnya, yaitu Euro 2020, timnas Italia sukses keluar sebagai juara setelah mengalahkan Inggris di final melalui drama adu pinalti. Status juara bertahan jelas akan jadi beban besar timnas Italia di Euro 2024. Terlebih lagi, Gli Azzurri kini ada di bawah asuhan pelatih yang berbeda.
Pemain yang dibawa Spalletti tahun ini juga jauh berbeda dengan skuad juara Roberto Mancini empat tahun lalu. Berikut adalah 26 nama yang masuk ke dalam skuad Italia untuk Euro 2024.
Baca Juga: Resmi, Ini Skuad Inggris di Euro 2024 Skuad Timnas Italia di Euro 2024
Penjaga Gawang | Gianluigi Donnarumma (PSG) |
Alex Meret (Napoli) |
Guglielmo Vicario (Tottenham) |
Pemain Bertahan | Alessandro Bastoni (Inter) |
Raoul Bellanova (Torino) |
Alessandro Buongiorno (Torino) |
Riccardo Calafiori (Bologna) |
Andrea Cambiaso (Juventus) |
Matteo Darmian (Inter) |
Giovanni Di Lorenzo (Napoli) |
Federico Dimarco (Inter) |
Federico Gatti (Juventus) |
Gianluca Mancini (Roma) |
Gelandang | Nicolò Barella (Inter) |
Bryan Cristante (Roma) |
Nicolò Fagioli (Juventus) |
Michael Folorunsho (Hellas Verona) |
Davide Frattesi (Inter) |
Jorginho (Arsenal) |
Lorenzo Pellegrini (Roma) |
Penyerang | Federico Chiesa (Juventus) |
Stephan El Shaarawy (Roma) |
Giacomo Raspadori (Napoli) |
Mateo Retegui (Genoa) |
Gianluca Scamacca (Atalanta) |
Mattia Zaccagni (Lazio) |
Baca Juga: Komplit, Ini Dia 24 Negara Peserta EURO 2024 dan Pembagian Grup Jadwal Timnas Italia (Fase Grup)
Italia masuk ke dalam Grup B yang terlihat cukup menyeramkan. Di dalamnya, Italia harus bersaing dengan Spanyol, Kroasia, dan Albania. Berikut adalah jadwal timnas Italia selama fase grup Euro 2024:
Italia vs Albania | Minggu, 16 Juni 2024 |
02:00 WIB |
Spanyol vs Italia | Jumat, 21 Juni 2024 |
02:00 WIB |
Kroasia vs Italia | Selasa, 25 Juni 2024 |
02:00 WIB |
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News