KONTAN.CO.ID - Awal tahun 2022 beberapa kamera mirrorless bekas Sony A7 bisa dijadikan pilihan karena harganya yang cukup ramah di kantong. Kamera mirrorless dari Sony seri Alpha 7 (A7) mempunyai beberapa pilihan yang dapat dijadikan rekomendasi kamera bekas yang murah namun tetap berkualitas. Adapun kamera mirrorless bekas Sony A7 mark I atau generasi pertama cukup layak untuk diburu karena harganya sudah murah.
Baca Juga: Cara Mendownload Reels Instagram Menggunakan SnapInsta Gampang dan Gratis Selain itu kamera mirrorless Sony A7 sudah mempunyai sensor fullframe. Dengan sensor fullframe Sony A7 mark I menjadi kamera mirrorless bekas bagus dan harganya yang terjangkau. Saat ini kamera mirrorless Sony A7 sudah memasuki seri ke IV yang baru masuk ke Indonesia tahun ini. Harga Sony A7 mark IV masih tergolong cukup mahal dibanderol dengan harga Rp. 37 Juta. Jika anda belum mempunyai budget untuk membeli seri terbaru, kamera mirrorless bekas seri sebelumnya bisa dijadikan pilihan. Melansir dari Olx, harga kamera mirrorless bekas Sony A7 termurah dibanderol dengan harga Rp. 7 juta untuk seri mark I. Sensor fullframe yang dimiliki oleh kamera Sony A7 membuat penangkapan cahaya menjadi lebih banyak dibandingkan dengan sensor APS-C. Selain itu, format gambar yang ditangkap dengan sensor fullframe Sony A7 juga lebih lebar. Selain kamera mirrorless bekas Sony A7 mark I, anda juga bisa memilih kamera mirrorless bekas seri mark II dan III.
Baca Juga: Cara Download Foto Instagram Menggunakan Savefrom, Gampang Tanpa Aplikasi Berikut daftar harga kamera mirrorless bekas Sony A7 yang dilansir di Olx per Januari 2022. Sony A7 Mark I Body Only: Rp. 7.000.000 Sony A7 Mark II Body Only: Rp. 10.300.000 Sony A7 Mark III Body Only: Rp. 22.500.000 Harga berasal dari berbagai pedagang diseluruh Indonesia dan bisa berubah sewaktu-waktu. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News