JAKARTA. Pertemuan antara tim transisi presiden dan wakil presiden terpilih Joko Widodo-Jusuf Kalla dengan Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Chairul Tanjung menghasilkan sejumlah hal. Chairul mengatakan dalam pertemuan itu sejumlah hal, pertama, tidak lama setelah dilantik pada 20 Oktober 2014 , Presiden terpilih Joko Widodo harus menghadiri pertemuan internasional besar. Di antaranya ASEAN Summit, APEC, serta pertemuan G20. "Seperti diketahui banyak permasalahan ekonomi di dalamnya. Kami membahas persiapan dan teknikal bagaimana agar matang. Dan karena ini membawa wajah Indonesia, maka kita sepakat Pak Jokowi harus benar-benar siap. Kami sepakat untuk bekerjasama membuat hal tersebut menjadi kenyataan," kata Chairul, kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (10/9/2014).
Ini hasil pertemuan Tim Transisi Jokowi dengan CT
JAKARTA. Pertemuan antara tim transisi presiden dan wakil presiden terpilih Joko Widodo-Jusuf Kalla dengan Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Chairul Tanjung menghasilkan sejumlah hal. Chairul mengatakan dalam pertemuan itu sejumlah hal, pertama, tidak lama setelah dilantik pada 20 Oktober 2014 , Presiden terpilih Joko Widodo harus menghadiri pertemuan internasional besar. Di antaranya ASEAN Summit, APEC, serta pertemuan G20. "Seperti diketahui banyak permasalahan ekonomi di dalamnya. Kami membahas persiapan dan teknikal bagaimana agar matang. Dan karena ini membawa wajah Indonesia, maka kita sepakat Pak Jokowi harus benar-benar siap. Kami sepakat untuk bekerjasama membuat hal tersebut menjadi kenyataan," kata Chairul, kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (10/9/2014).