KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) akan membagikan dividen 40% dari laba bersih tahun lalu. Dividen yang dibagi ini setara dengan 1,12 triliun. Pembagian dividen tersebut telah disetujui rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) yang digelar pada Senin (29/3). Dengan memperhitungkan komposisi saham milik pemerintah yang sebesar 51,01%, maka Semen Indonesia akan menyetorkan dividen sebanyak Rp 569,74 miliar ke rekening kas umum negara. Baca Juga: Bank Negara Indonesia (BBNI) menebar dividen Rp 820 miliar, simak jadwalnya
- Cum dividen di pasar reguler & pasar negosiasi: 7 April 2021
- Ex dividen di pasar reguler & pasar negosiasi: 8 April 2021
- Cum dividen di pasar tunai: 9 April 2021
- Ex dividen di pasar tunai: 12 April 2021
- Tanggal pencatatan (recording date): 9 April 2021
- Pembayaran dividen tunai: 29 April 2021