KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Demi memaksimalkan dampak ekonomi Asian Games 2018, Indonesia membidik tiga strategi utama. Salah satunya mengenjot peluang pariwisata yang ada di Indonesia. Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro mengatakan, sebelum itu, pemerintah perlu menggaungkan strategi promosi untuk menonton langsung Asian Games 2018 dengan peningkatan kemudahan akses ke venue pertandingan untuk penonton lokal, penyelenggaraan event yang atraktif di lokasi pertandingan sehingga menarik minat penonton lokal untuk menonton langsung. “Selain itu, menghidupkan euforia Asian Games 2018 di dalam negeri seperti mengenalkan profil kota penyelenggara, lokasi pertandingan, atlet yang mewakili Indonesia,” ujarnya di gedung Bappenas, Minggu (29/7).
Ini jurus pemerintah maksimalkan dampak ekonomi Asian Games
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Demi memaksimalkan dampak ekonomi Asian Games 2018, Indonesia membidik tiga strategi utama. Salah satunya mengenjot peluang pariwisata yang ada di Indonesia. Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro mengatakan, sebelum itu, pemerintah perlu menggaungkan strategi promosi untuk menonton langsung Asian Games 2018 dengan peningkatan kemudahan akses ke venue pertandingan untuk penonton lokal, penyelenggaraan event yang atraktif di lokasi pertandingan sehingga menarik minat penonton lokal untuk menonton langsung. “Selain itu, menghidupkan euforia Asian Games 2018 di dalam negeri seperti mengenalkan profil kota penyelenggara, lokasi pertandingan, atlet yang mewakili Indonesia,” ujarnya di gedung Bappenas, Minggu (29/7).