KONTAN.CO.ID - Kasus yang menimpa PT Asuransi Allianz Life Indonesia masih menjadi pembicaraan hangat. Namun Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) menilai hal tersebut merupakan hal yang biasa terjadi. Direktur Eksekutif AAJI Togar Pasaribu menyebut, pihaknya masih menunggu kejelasan soal apa yang sebenarnya terjadi dalam kasus ini. Yang pasti, ia menilai kasus ini sebenarnya tak perlu dibesar-besarkan, apalagi masuk ranah pidana. Menurut dia, nilai klaim yang dipermasalahkan oleh pelapor hanyalah sebesar belasan juta rupiah. Hal ini tak mencerminkan komitmen industri terhadap kewajibannya dalam membayar klaim kepada nasabah.
Ini kata AAJI soal kasus Allianz
KONTAN.CO.ID - Kasus yang menimpa PT Asuransi Allianz Life Indonesia masih menjadi pembicaraan hangat. Namun Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) menilai hal tersebut merupakan hal yang biasa terjadi. Direktur Eksekutif AAJI Togar Pasaribu menyebut, pihaknya masih menunggu kejelasan soal apa yang sebenarnya terjadi dalam kasus ini. Yang pasti, ia menilai kasus ini sebenarnya tak perlu dibesar-besarkan, apalagi masuk ranah pidana. Menurut dia, nilai klaim yang dipermasalahkan oleh pelapor hanyalah sebesar belasan juta rupiah. Hal ini tak mencerminkan komitmen industri terhadap kewajibannya dalam membayar klaim kepada nasabah.