Ini Kata Menkominfo soal Isi Pertemuan Jokowi dengan Surya Paloh



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh pekan lalu. Menteri Komunikasi dan Informatika RI yang juga kader Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Johnny G Plate menyebut, pertemuan tersebut untuk kepentingan pembangunan nasional.

Namun, Johnny menegaskan, bagaimana detail isi pertemuan tersebut tentunya hanya diketahui Presiden Jokowi dan Ketum Nasdem.

"Kalau itu kan Pak Surya dan Pak Presiden yang tahu isinya lah. Nanti dari mereka aja. Pertemuannya bagus, baik, ya untuk kepentingan pembangunan nasional kita yang lebih lancar di tengah situasi yang penuh tantangan," kata Johnny di Komplek Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (30/1).


Baca Juga: Akui Temui Jokowi, Plt Ketum PPP: Tidak Ada Bahas Soal Reshuffle

Ditanya apakah pertemuan Ketum Nasdem tersebut juga membahas mengenai reshuffle kabinet, Johnny tak menjawab dan langsung menuju mobil dinasnya.

Sebagai informasi, Ketum Partai Nasdem Surya Paloh diketahui sempat mendatangi Istana Negara Jakarta pada 26 Januari sore hari.

Pihak Istana masih belum mau membocorkan apakah pada 1 Februari 2023 atau Rabu Pon akan terjadi reshuffle kabinet. Ditemui waktu yang sama, Sekretaris Kabinet Pramono Anung enggan memberikan komentar mengenai Rabu Pon yang identik dengan reshuffle kabinet.

"Saya enggak tahu. Rabu saya dampingi Presiden ke Bali. Sore berangkat. Rabu sore ke Bali, sampai Kamis," kata Pramono.

Sebelumnya, Jokowi mengatakan, pertemuannya dengan Surya Paloh merupakan pertemuan biasa. Ia tak memberi jawaban detail mengenai isi dari pertemuan tersebut apakah berkaitan dengan rencana kocok ulang kabinet.

"Pertemuannya biasa-biasa saja. (Bahas reshuffle?) Mau tahu aja," kata Jokowi usai Kick Off Keketuaan ASEAN, Minggu (29/1).

Isu reshuffle kembali menguat beberapa pekan ini. Namun Presiden Jokowi masih belum mau memberikan kisi-kisi apakah Ia akan kembali melakukan penyegaran di kabinetnya.

Terakhir saat ditanya soal reshuffle di Kick Off Keketuaan ASEAN Jokowi juga masih belum mau memberikan bocoran.

Baca Juga: Isu Reshuffle Kabinet Rabu Pon, Ekonom Segara Institute Soroti Kinerja Menteri Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Khomarul Hidayat