Ini Kebiasaan Sederhana yang Bisa Bikin Rumah Lebih Rapi!



MOMSMONEY.ID - Lakukan kebiasaan sederhana ini, bisa bikin rumah Anda jadi lebih rapi!

Rumah yang rapi akan meningkatkan kenyamanan penghuninya. Namun di tengah kesibukan saat ini, sulit rasanya menjaga rumah tetap rapi dan bersih. Namun tenang saja, ada beberapa hal yang bisa Moms lakukan.

Melansir The Spruce, untuk membuat rumah selalu rapi Anda harus membuat kebiasaan membersihkan rumah. Baik menjelang tidur atau di pagi hari sebelum Anda keluar rumah.


Baca Juga: Rekomendasi Channel Youtube Orang Korea-Indonesia Ini Wajib Ditonton

Berikut kebiasaan sederhana yang bisa bikin rumah lebih rapi

Buang benda yang sudah tidak digunakan

Kebiasaan sederhana yang bisa bikin rumah lebih rapi adalah membuang seluruh benda di rumah yang sudah tidak bisa digunakan, tidak layak pakai dan Anda sudah bosan dengannya. Buang juga benda yang sudah tidak bisa membantu Anda.

Bijaklah saat belanja

Bijak saat berbelanja bisa Anda mulai dengan lihat terlebih dahulu isi rumah Anda sebelum belanja. Perhatikan apakah Anda memiliki ruang untuk menyimpan belanjaan Anda dan apakah Anda masih memiliki persediaan yang bisa digunakan. Lakukan kebiasaan sederhana ini untuk bikin rumah lebih rapi.

Perhatikan cara menyimpan benda-benda di rumah

Perhatikan benda apa saja yang ingin Anda simpan dan ingin Anda tunjukan. Memutuskan benda apa saja yang ingin Anda lihat di ruangan bisa mengurangi kekacauan di rumah. Simpan benda-benda yang tidak ingin Anda lihat di penyimpanan yang tertutup. 

Baca Juga: Catat 4 Tips Menghadapi Menstruasi yang Lagi Deras-Derasnya Buat Perempuan

Ciptakan rutinitas membersihkan rumah

Lakukan dua kebiasaan ini supaya rumah lebih rapi. Setiap malam, bersihkan dan rapikan  benda-benda yang terlihat kotor dan berantakan. Kemudian setiap pagi, lakukan pekerjaan yang belum Anda selesaikan di malam sebelumnya. Fokus untuk membersihkan sampah, piring kotor, pakaian kotor dan kembalikan benda di tempatnya.

Rapikan kasur Anda

Kebiasaan sederhana yang bisa bikin rumah lebih rapi adalah merapikan kasur Anda setiap pagi setelah bangun tidur. Ini akan membuat kamar lebih rapi dan membuat perasaan Anda jadi lebih tenang saat pulang setelah beraktivitas. 

Selalu bersihkan meja

Jaga kebersihan meja, mulai dari meja belajar, meja kerja, meja rias hingga meja makan. Simpan benda-benda kecil di kotak khusus untuk menyimpannya. 

Baca Juga: Apa Itu Microneedling? Ini 5 Manfaat Microneedling untuk Kulit

Rapikan dokumen Anda

Menata dan merapikan dokumen adalah kebiasaan sederhana yang bisa membuat rumah jadi lebih rapi. Luangkan waktu untuk menata dokumen penting dan menyortir dokumen apa saja yang perlu Anda buang. 

Selalu kembalikan benda setelah digunakan

Kebiasaan sederhana yang paling mudah yang bisa Anda lakukan untuk membuat rumah lebih rapi adalah selalu kembalikan benda setelah digunakan. Jangan biarkan mereka berantakan. Sebab ini akan membuat rumah kacau dan Anda rentan kehilangan benda-benda tersebut karena lupa meletakkan atau terselip di suatu tempat. 

Itu tadi daftar kebiasaan sederhana yang bisa Anda lakukan untuk bikin rumah jadi lebih rapi. Yuk mulai dari sekarang!

Selanjutnya: 4 Tanda Utama Seseorang Termasuk dalam Warga Kelas Bawah Tanpa Menyadarinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Benedicta Alvinta