Ini Kepanikan Warga Yogya Saat Gempa Magnitudo 6,4 Guncang Bantul



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gempa 6,4 magnitudo mengguncang Bantul Yogyakarta pada pukul 19.57 WIB, Jumat (30/6). Lokasi gempa terletak pada 86 km Barat daya dengan kedalaman 25 km.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisikap (BMKG) menginformasikan gempa tidak berpotensi tsunami.

"Hati-hati terhadap gempabumi susulan yang mungkin terjadi," tulis BMKG.  


Gempa pun terasa hingga Kulonprogo, Nganjuk, Kebumen, Ponorogo, Kediri, Mojokerto.

Baca Juga: Bantul Yogya Digoyang Gempa Magnitudo 6,4, Warga: Terasa Banget

"Gempanya terasa banget. Kebetulan Saya sedang berada di Jalan Parangtritis, Bantul," kata Ferna (38) warga setempat kepada Kontan.co.id.

Hal senada disampaikan Ainun (42), dirinya menuturkan seketika warga berhamburan menjauhi bangunan saat gempa.

"Ini di Desa Dlingo Bantul lagi melihat lomba takbiran. Tiba-tiba gempa, orang-orang berteriak lari menjauhi bangunan," ujarnya.

Cerita serupa juga disampaikan Sri Fahmiyati (71), warga Sleman Yogyakarta yang menerangkan warga desa berhamburan ke luar rumah saat gempa.

Baca Juga: Gempa Magnitudo 6,4 Guncang Bantul Yogyakarta

"Ini gempanya lama, sudah takut saya. Kucing saya juga langsung lari waktu gempa," jelasnya.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto