KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gubernur Bank Sentral di negara-negara Asia Pasifik menyepakati penguatan koordinasi kebijakan dalam menghadapi tekanan eksternal dan globalisasi. Kesepakatan ini diambil dalam pertemuan gubernur bank sentral Executives' Meeting of East Asia Pacific (EMEAP) di Manila Filipina 4 Agustus-5 Agustus 2018. Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo dalam pertemuan tersebut menggarisbawahi langkah yang dapat ditempuh bank sentral dalam menghadapi ketidakpastian global. Pertama, bauran kebijakan moneter dan makroprudensial dalam menghadapi tekanan akibat ketidakpastian global. Kedua, koordinasi dan komunikasi kebijakan, termasuk penguatan kerjasama di antara bank sentral di kawasan. "Terakhir, regulasi dan supervisi financial technology, termasuk dimensi lintas batas antar yuridiksi, agar tidak menyebabkan merebaknya shadow banking yang merupakan sumber risiko baru," jelas Perry seperti dikutip dari keterangan resminya Senin (6/7).
Ini kesepakatan gubernur bank sentral EMEAP untuk perkuat ketahanan ekonomi kawasan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gubernur Bank Sentral di negara-negara Asia Pasifik menyepakati penguatan koordinasi kebijakan dalam menghadapi tekanan eksternal dan globalisasi. Kesepakatan ini diambil dalam pertemuan gubernur bank sentral Executives' Meeting of East Asia Pacific (EMEAP) di Manila Filipina 4 Agustus-5 Agustus 2018. Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo dalam pertemuan tersebut menggarisbawahi langkah yang dapat ditempuh bank sentral dalam menghadapi ketidakpastian global. Pertama, bauran kebijakan moneter dan makroprudensial dalam menghadapi tekanan akibat ketidakpastian global. Kedua, koordinasi dan komunikasi kebijakan, termasuk penguatan kerjasama di antara bank sentral di kawasan. "Terakhir, regulasi dan supervisi financial technology, termasuk dimensi lintas batas antar yuridiksi, agar tidak menyebabkan merebaknya shadow banking yang merupakan sumber risiko baru," jelas Perry seperti dikutip dari keterangan resminya Senin (6/7).