KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pandemi Covid-19 masih menjadi ancaman kesehatan bagi seluruh masyarakat Indonesia. Tidak terkecuali bagi Deputi Deregulasi Penanaman Modal Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Yuliot yang notabene masih menjalankan aktivitanya di kantor. Yuliot untuk aktifitas kantor masuk terbatas dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yakni menjaga jarak, mencuci tangan, dan menggunakan masker (3M). Protokol kesehatan itu pun juga diterapkan dalam aturan keluarga Yuliot. Sebab, penyebaran virus corona bisa datang dari mana saja. Meski harus ke kantor, Yuliot mengaku dalam hal koordinasi dengan tatap muka tetap dikurangi, selama urusan tersebut bisa diatasi dengan efektif. “Produktivitas selama pandemi dari tahun lalu hingga saat ini meningkat sebetulnya melalui adanya aplikasi meeting online. Sehingga lebih memudahkan dalam koordinasi dan mengambil keputusan, karena kan sebisa mungkin menjaga jarak,” kata Yuliot kepada Kontan.co.id, Jumat (8/1).
Ini kiat petinggi BKPM menjalani new normal di tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pandemi Covid-19 masih menjadi ancaman kesehatan bagi seluruh masyarakat Indonesia. Tidak terkecuali bagi Deputi Deregulasi Penanaman Modal Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Yuliot yang notabene masih menjalankan aktivitanya di kantor. Yuliot untuk aktifitas kantor masuk terbatas dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yakni menjaga jarak, mencuci tangan, dan menggunakan masker (3M). Protokol kesehatan itu pun juga diterapkan dalam aturan keluarga Yuliot. Sebab, penyebaran virus corona bisa datang dari mana saja. Meski harus ke kantor, Yuliot mengaku dalam hal koordinasi dengan tatap muka tetap dikurangi, selama urusan tersebut bisa diatasi dengan efektif. “Produktivitas selama pandemi dari tahun lalu hingga saat ini meningkat sebetulnya melalui adanya aplikasi meeting online. Sehingga lebih memudahkan dalam koordinasi dan mengambil keputusan, karena kan sebisa mungkin menjaga jarak,” kata Yuliot kepada Kontan.co.id, Jumat (8/1).