Ini langkah bisnis XL Axiata (EXCL) di tengah pandemi



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) menyiapkan dana untuk meningkatkan kapasitas infrastruktur internet sebesar 80% dari total belanja modal atau capital expenditure (capex) tahun ini.

Sebagai informasi, tahun ini EXCL memfokuskan capex pada 2020 untuk pengembangan jaringan 4G dan modernisasi sistem IT sebesar Rp7,5 triliun.

Sebesar 80% di antaranya akan digunakan untuk pengembangan jaringan 4G, seperti menambah jaringan 4G di wilayah-wilayah dan meningkatkan bandwidth.


Baca Juga: PSBB diterapkan lagi, trafik data operator telekomunikasi berpotensi kembali naik

Adapun, sisanya akan digunakan untuk melanjutkan fiberisasi jaringan dan modernisasi peralatan dan perangkat terkait

Sementara itu, capex yang tersisa akan dimanfaatkan untuk memperbarui sistem IT baik kepada pelanggan maupun untuk internal.

Group Head Corporate Communication XL Axiata Tri Wahyuningsih mengemukakan, besaran investasi untuk memperkuat infrastruktur jaringan di masa PSBB, sudah direncanakan pula sepanjang tahun 2020 ini.

"Jadi ini merupakan bagian dari keseluruhan investasi pembangunan infrastruktur jaringan yang sebelumnya sudah direncanakan dan dilakukan di sepanjang tahun 2020 ini, dengan menyesuaikan perkembangan dan dinamika kebutuhan masyarakat," jelasnya saat dihubungi Kontan.co.id, Kamis (17/9).

Ia melanjutkan, XL Axiata terus membangun infrastruktur, dengan investasi yang tidak berkurang walaupun menghadapi masa pandemi. Saat ini sudah ada sekitar 6.000 BTS baru yg dibangun selama pandemi.

Editor: Yudho Winarto