KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengatakan, ada beberapa hal penting yang menjadi perhatian Kementan apalagi saat memasuki bulan Ramadan. Hal-hal penting ini antara lain menjamin ketersediaan pangan bagi 267 juta penduduk Indonesia serta mengantisipasi adanya gejolak harga pangan. "Kita semua tahu bahwa beberapa bulan ke depan kita akan menghadapi bulan puasa dan high season Idul Fitri pada bulan April dan Mei. Namun, sebelumnya kita juga menghadapi panen raya pada bulan Maret sampai April. Untuk itu Kementan telah mengambil langkah-langkah antisipasi," ujar Syahrul di Gedung DPR RI, Senin (17/2). Langkah awal yang disiapkan oleh Kementerian Pertanian (Kementan) adalah menjaga ketersediaan dan kebutuhan pangan tetap tersedia sampai bulan Mei 2020 mendatang.
Ini langkah Kementan untuk mengantisipasi gejolak harga pangan jelang Ramadan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengatakan, ada beberapa hal penting yang menjadi perhatian Kementan apalagi saat memasuki bulan Ramadan. Hal-hal penting ini antara lain menjamin ketersediaan pangan bagi 267 juta penduduk Indonesia serta mengantisipasi adanya gejolak harga pangan. "Kita semua tahu bahwa beberapa bulan ke depan kita akan menghadapi bulan puasa dan high season Idul Fitri pada bulan April dan Mei. Namun, sebelumnya kita juga menghadapi panen raya pada bulan Maret sampai April. Untuk itu Kementan telah mengambil langkah-langkah antisipasi," ujar Syahrul di Gedung DPR RI, Senin (17/2). Langkah awal yang disiapkan oleh Kementerian Pertanian (Kementan) adalah menjaga ketersediaan dan kebutuhan pangan tetap tersedia sampai bulan Mei 2020 mendatang.