KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemhub) menyiapkan lima proyek infrastruktur transportasi untuk ditawarkan kepada investor dengan menggunakan skema Kerjasma Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). Kelima proyek tersebut menjadi pilot project atau proyek percontohan yang dilakukan Kemhub untuk menerapkan skema KPBU. Kelima proyek tersebut adalah Bandara Komodo, Proving Ground Balai Pengujian Laik Jalan dan Sertifikasi Kendaraan Bermotor (BPLJSKB) Bekasi, ToD Poris Plawad di Kota Tangerang, Perkeretaapian Makassar-Pare Pare untuk transportasi publik sepanjang 142 km, serta Pelabuhan Anggrek dan Pelabuhan Bau-Bau. "Saat ini kita ingin mendorong KPBU agar betul-betul memberikan ruang terbuka ke swasta. Kemhub memiliki pilot project KPBU yang telah siap ditawarkan kepada pihak swasta," jelas Sekretaris Jenderal Kemhub Djoko Sasono dalam siaran persnya, Rabu (7/11).
Ini lima pilot project infrastruktur transportasi skema KPBU yang disiapkan Kemhub
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemhub) menyiapkan lima proyek infrastruktur transportasi untuk ditawarkan kepada investor dengan menggunakan skema Kerjasma Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). Kelima proyek tersebut menjadi pilot project atau proyek percontohan yang dilakukan Kemhub untuk menerapkan skema KPBU. Kelima proyek tersebut adalah Bandara Komodo, Proving Ground Balai Pengujian Laik Jalan dan Sertifikasi Kendaraan Bermotor (BPLJSKB) Bekasi, ToD Poris Plawad di Kota Tangerang, Perkeretaapian Makassar-Pare Pare untuk transportasi publik sepanjang 142 km, serta Pelabuhan Anggrek dan Pelabuhan Bau-Bau. "Saat ini kita ingin mendorong KPBU agar betul-betul memberikan ruang terbuka ke swasta. Kemhub memiliki pilot project KPBU yang telah siap ditawarkan kepada pihak swasta," jelas Sekretaris Jenderal Kemhub Djoko Sasono dalam siaran persnya, Rabu (7/11).