Ini nama-nama cawapres dari Golkar untuk Jokowi



JAKARTA. Partai Golongan Karya menawarkan beberapa nama untuk menjadi bakal calon wakil presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Joko Widodo atau Jokowi. Salah satu nama yang ditawarkan tersebut adalah Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie. "Golkar juga memasukkan beberapa nama untuk dipertimbangkan oleh Bu Mega (Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri) untuk menjadi cawapresnya Jokowi, termasuk ARB (Aburizal Bakrie)," kata Wakil Ketua Bendahara Umum DPP Partai Golkar Bambang Soesatyo di Jakarta, Jumat (16/5). Selain Aburizal, Golkar juga menyodorkan sejumlah nama lain, yaitu Jusuf Kalla, Agung Laksono, Akbar Tandjung, Luhut Binsar Panjaitan, Priyo Budi Santoso, dan Ginandjar Kartasasmita. Bambang yakin dari semua nama kader Golkar, termasuk JK, PDI-P akan memilih salah satu dari nama tersebut. "JK kan memang sudah lama digadang-gadang menjadi wakilnya Jokowi. Itu pun belum diputuskan oleh PDI-P dan kabarnya akan diumumkan hari Selasa sebelum pendaftaran KPU ditutup," kata Bambang. PDI-P akan mengumumkan nama bakal cawapres bagi Jokowi pada 20 Mei mendatang. Mengenai calonnya, saat ini nama-nama telah mengerucut, antara Ketua KPK Abraham Samad dan Wakil Presiden RI periode 2004-2009, Jusuf Kalla. Selain PDI-P, Jokowi didukung PKB dan Partai Nasdem. (Rahmat Fiansyah)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Hendra Gunawan