JAKARTA. Dalam kurun waktu tidak lama lagi, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan menunjuk menteri pengganti Andi Mallarangeng untuk menempati posisi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). Saat ini posisi itu untuk sementara dipegang sementara Menteri koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono. "Pilihannya memang tidak banyak, namun Presiden SBY bersama Wapres Boediono akan menemukan orangnya dalam waktu yang tidak lama lagi," kata Staf khusus Presiden Daniel Sparingga, Selasa (1/1). Menurutnya, sejauh ini SBY tengah menimbang beberapa nama untuk mengisi posisi Menpora yang ditinggalkan Andi Mallarangeng. Presiden juga ingin memastikan bahwa ada karakter kuat agar kepemudaan dan olah raga dapat diurus dengan sebaik baiknya.
Ini penjelasan Istana soal pengganti Menpora
JAKARTA. Dalam kurun waktu tidak lama lagi, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan menunjuk menteri pengganti Andi Mallarangeng untuk menempati posisi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). Saat ini posisi itu untuk sementara dipegang sementara Menteri koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono. "Pilihannya memang tidak banyak, namun Presiden SBY bersama Wapres Boediono akan menemukan orangnya dalam waktu yang tidak lama lagi," kata Staf khusus Presiden Daniel Sparingga, Selasa (1/1). Menurutnya, sejauh ini SBY tengah menimbang beberapa nama untuk mengisi posisi Menpora yang ditinggalkan Andi Mallarangeng. Presiden juga ingin memastikan bahwa ada karakter kuat agar kepemudaan dan olah raga dapat diurus dengan sebaik baiknya.