KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT ISS Indonesia ke depan akan terus menambah lahan parkir, khususnya lahan parkir yang tidak terintegrasi dengam gedung-gedung yang memberlakukan sistem pembayaran elektronik dalam pengelolaannya. Sebagai gambaran, saat ini PT ISS Indonesia sudah memiliki sekitar 200 lahan parkir. Elisa Lumbantoruan, Presiden Direktur PT ISS indonesia mengatakan, ke depan pihaknya bakal terus menambah lahan parkir seiring prospek bisnis ini yang masih menjanjikan. Dengan begitu, dia membidik pertumbuhan pendapatan hingga 10% pada tahun depan. Elisa mengaku, dari total 61.000 tenaga kerja yang dikelola oleh PT ISS, kontribusi paling besar masih disumbang dari jasa atau layanan bersih - bersih (cleaning service) yakni di atas 70%.
Ini penopang bisnis parkir PT ISS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT ISS Indonesia ke depan akan terus menambah lahan parkir, khususnya lahan parkir yang tidak terintegrasi dengam gedung-gedung yang memberlakukan sistem pembayaran elektronik dalam pengelolaannya. Sebagai gambaran, saat ini PT ISS Indonesia sudah memiliki sekitar 200 lahan parkir. Elisa Lumbantoruan, Presiden Direktur PT ISS indonesia mengatakan, ke depan pihaknya bakal terus menambah lahan parkir seiring prospek bisnis ini yang masih menjanjikan. Dengan begitu, dia membidik pertumbuhan pendapatan hingga 10% pada tahun depan. Elisa mengaku, dari total 61.000 tenaga kerja yang dikelola oleh PT ISS, kontribusi paling besar masih disumbang dari jasa atau layanan bersih - bersih (cleaning service) yakni di atas 70%.