KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Harum Energy Tbk (HRUM) mencatatkan pendapatan bersih senilai US$ 115,72 juta sepanjang semester pertama 2021. Pendapatan emiten tambang ini naik 12,74% dari realisasi penjualan pada periode yang sama tahun lalu sebesar US$ 102,54 juta. Pendapatan HRUM terdiri atas pendapatan dari kontrak dengan pelanggan yakni berupa penjualan batubara ke pasar ekspor senilai US$ 108,9 juta. Disusul pendapatan dari segmen sewa yakni alat berat senilai US$ 2,79 juta, pendapatan dari jalan pengangkutan senilai US$ 2,32 juta serta pendapatan dari segmen time, freight dan voyage charter senilai US$ 1,63 juta. Meski pendapatan naik, HRUM mencatatkan penurunan bottomline. Laba bersih HRUM terkoreksi 52,7%, dari semula US$ 21,92 juta menjadi US$ 10,35 juta. Salah satu penyebab menyusutnya laba bersih HRUM adalah beban lain-lain yang meningkat 55,9% dari semula US$ 4,85 juta menjadi US$ 11,02 juta.
Ini penyebab laba Harum Energy (HRUM) turun meski pendapatan naik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Harum Energy Tbk (HRUM) mencatatkan pendapatan bersih senilai US$ 115,72 juta sepanjang semester pertama 2021. Pendapatan emiten tambang ini naik 12,74% dari realisasi penjualan pada periode yang sama tahun lalu sebesar US$ 102,54 juta. Pendapatan HRUM terdiri atas pendapatan dari kontrak dengan pelanggan yakni berupa penjualan batubara ke pasar ekspor senilai US$ 108,9 juta. Disusul pendapatan dari segmen sewa yakni alat berat senilai US$ 2,79 juta, pendapatan dari jalan pengangkutan senilai US$ 2,32 juta serta pendapatan dari segmen time, freight dan voyage charter senilai US$ 1,63 juta. Meski pendapatan naik, HRUM mencatatkan penurunan bottomline. Laba bersih HRUM terkoreksi 52,7%, dari semula US$ 21,92 juta menjadi US$ 10,35 juta. Salah satu penyebab menyusutnya laba bersih HRUM adalah beban lain-lain yang meningkat 55,9% dari semula US$ 4,85 juta menjadi US$ 11,02 juta.