Ini penyebab padamnya listrik di sebagian Jakarta



DEPOK. Peneyebab dari padamnya listrik disebagian wailayah Jakarta berasal dari meledaknya Pusat Pengatur Beban Perusahaan Listrik Negara di Gandul, Kecamatan Limo, Kota Depok.

Belum jelas penyebab dari ledakan tersebut, namun dugaan sementara karena faktor alam. "Gangguan terjadi mulai pukul 13.30. Ledakan dapat dipadamkan oleh karyawan PLN beserta satuan pengaman dengan menggunakan soda api," tutur Kepala Unit Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Limo, Kota Depok Ajun Komisaris Supriyadi, Rabu (25/4/2012) di Depok.

Adapun lokasi ledakan ada di bagian tengah Pusat Pengatur Beban PLN di Gandul yang berdekatan dengan lapangan terbuka. Menurut Supriyadi, gangguan baru saja dapat diperbaiki oleh petugas PLN.


Sementara Humas Area Pelayanan Jaringan PLN Kota Depok M Imron mengatakan Pusat Pengatur Beban di Gandul merupakan instalasi penyaluran listrik dengan kekuatan 500 Kilovolt. Pusat Pengatur Beban ini melayani suplai listrik di ke seluruh wilayah Jawa dan Bali.

Untuk sementara gangguan tidak berdampak di wilayah Kota Depok. "Kami akan mengikuti terus perkembangan informasi ini," kata Imron. (Andy Riza Hidayat/Kompas.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri