KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Konversi atau pengalihan aset bank pelat merah di Aceh ke bank syariah yang menjadi anak usahanya sudah cukup signifikan dan ditargetkan akan rampung jauh sebelum tenggak waktunya tiba dalam rangka rangka implementasi Qanun Lembaga Keuangan Syariah (LKS) Aceh. PT BRI Syariah Tbk telah hampir rampung melakukan konversi pembiayaan konvensional milik induknya saat ini. Sedangkan pengalihan Dana Pihak Ketiga (DPK) sudah mencapai 94%. "Kami mengupayakan proses konversi ini selesai pada Desember 2020, "ungkap Mulyatno Rachmanto pada KONTAN, Selasa (8/12). Untuk melayani nasabah di Aceh, BRI Syariah sudah memiliki jaringan di 118 titik di wilayah Aceh.
Ini perkembangan konversi aset bank pelat merah di Aceh
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Konversi atau pengalihan aset bank pelat merah di Aceh ke bank syariah yang menjadi anak usahanya sudah cukup signifikan dan ditargetkan akan rampung jauh sebelum tenggak waktunya tiba dalam rangka rangka implementasi Qanun Lembaga Keuangan Syariah (LKS) Aceh. PT BRI Syariah Tbk telah hampir rampung melakukan konversi pembiayaan konvensional milik induknya saat ini. Sedangkan pengalihan Dana Pihak Ketiga (DPK) sudah mencapai 94%. "Kami mengupayakan proses konversi ini selesai pada Desember 2020, "ungkap Mulyatno Rachmanto pada KONTAN, Selasa (8/12). Untuk melayani nasabah di Aceh, BRI Syariah sudah memiliki jaringan di 118 titik di wilayah Aceh.