KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Metropolitand Land Tbk memiliki pertimbangan khusus untuk melakukan joint operation (JO) dengan pengembang internasional, khususnya dalam hal branding. Salah satu proyek tersebut adalah The Riviera At Puri yang ditargetkan bisa berkontribusi sekitar 15% hingga 20% terhadap total pendapatan perusahaan pada tahun ini. Direktur Metland, Olivia Surodjo mengatakan, pihaknya melakukan joint operation untuk mendukung proyek - proyek premium yang dimiliki perseroan, di antaranya Proyek The Riviera at Puri yang berlokasi di Tangerang. "Secara lokasi ini premium, tetapi secara branding, kita bilang kalau Metland terkenal untuk middle class. Middle up mungkin ada, tetapi kita tidak terlalu luar biasa terkenal untuk itu," ujarnya di Jakarta, Kamis (15/3).
Ini pertimbangan Metland menggandeng Keppel Land dalam The Riviera At Puri
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Metropolitand Land Tbk memiliki pertimbangan khusus untuk melakukan joint operation (JO) dengan pengembang internasional, khususnya dalam hal branding. Salah satu proyek tersebut adalah The Riviera At Puri yang ditargetkan bisa berkontribusi sekitar 15% hingga 20% terhadap total pendapatan perusahaan pada tahun ini. Direktur Metland, Olivia Surodjo mengatakan, pihaknya melakukan joint operation untuk mendukung proyek - proyek premium yang dimiliki perseroan, di antaranya Proyek The Riviera at Puri yang berlokasi di Tangerang. "Secara lokasi ini premium, tetapi secara branding, kita bilang kalau Metland terkenal untuk middle class. Middle up mungkin ada, tetapi kita tidak terlalu luar biasa terkenal untuk itu," ujarnya di Jakarta, Kamis (15/3).