JAKARTA. Presiden ketiga RI BJ Habibie berharap agar Partai Golkar segera berdamai dan dapat mengikuti pemilihan kepala daerah secara serentak pada 2015. Permintaan itu disampaikan Habibie saat bertemu dua kubu Partai Golkar di kediamannya di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (27/5) siang. "Beliau (Habibie) hanya nitip satu itu saja agar Golkar jangan sampai tidak ikut pilkada," kata Sekjen Partai Golkar hasil Munas Jakarta, Zainuddin Amali, di Kantor DPP Partai Golkar, Rabu. Dalam pertemuan itu, kata Amali, pihak Agung Laksono hanya diwakili dirinya, sementara kubu Aburizal Bakrie diwakili Sekjen Idrus Marham dan Wakil Ketua Umum Theo L Sambuaga.
Ini pesan Habibie terhadap dua kubu Golkar
JAKARTA. Presiden ketiga RI BJ Habibie berharap agar Partai Golkar segera berdamai dan dapat mengikuti pemilihan kepala daerah secara serentak pada 2015. Permintaan itu disampaikan Habibie saat bertemu dua kubu Partai Golkar di kediamannya di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (27/5) siang. "Beliau (Habibie) hanya nitip satu itu saja agar Golkar jangan sampai tidak ikut pilkada," kata Sekjen Partai Golkar hasil Munas Jakarta, Zainuddin Amali, di Kantor DPP Partai Golkar, Rabu. Dalam pertemuan itu, kata Amali, pihak Agung Laksono hanya diwakili dirinya, sementara kubu Aburizal Bakrie diwakili Sekjen Idrus Marham dan Wakil Ketua Umum Theo L Sambuaga.