Ini pesan Ma'ruf Amin menjelang Reuni 212 di Monas



KONTAN.CO.ID - BADUNG. Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyampaikan imbauannya menjelang Reuni 212 yang rencananya digelar di kawasan Monas, Jakarta Pusat, pada 2 Desember 2019. 

Dalam reuni tersebut, ia berpesan agar para peserta tak membuat kegaduhan yang bisa merusak suasana saat ini yang kondusif. 

Baca Juga: Ternyata stafsus milenial sudah dapat dua PR dari Jokowi, apa itu?

"Oleh karena itu, kita imbau supaya tak terjadi hal-hal yang merusak suasana yang kondusif," kata Ma'ruf Amin seusai membuka Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Kadin 2019 di Badung, Bali, Jumat (29/11). 

Ma'ruf Amin mengatakan tak mempermasalahkan acara Reuni 212 digelar. Sebab, hal-hal semacam itu tak dilarang di negara demokrasi seperti Indonesia. 

"Yang dilarang kalau anarkistis dan menimbulkan kegaduhan," katanya. 

Baca Juga: Mahfud MD persilahkan reuni 212, tapi...

Sebagai informasi, Reuni 212 diselenggarakan untuk memperingati aksi unjuk rasa yang memprotes kasus penistaan agama oleh mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama (Ahok). (Kontributor Bali, Imam Rosidin)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ini Pesan Ma'ruf Amin Menjelang Reuni 212 di Monas"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tendi Mahadi