KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama dua bulan pertama tahun ini, salah satu produk unitlink milik PT Asuransi Allianz Life Indonesia berhasil mencetak kinerja moncer. Produk bertajuk Smartwealth Equity Small Medium Capital Fund tersebut berhasil meraup imbal hasil 17,49% secara year to date (ytd) per Februari 2018. Merujuk data Infovesta Utama, di periode yang sama rata-rata imbal hasil unitlink saham hanya naik 3,88%. Dengan demikian, kinerja yang ditorehkan produk tersebut mampu lebih tinggi ketimbang rata-rata return unitlink saham. Begitupun jika dibandingkan dengan indeks acuan Infovesta Equity United Linked Index yang hanya naik 3,76% secara year to date (ytd) sampai Februari 2018. Chief Investment Officer Allianz Life Ni Made Daryanti mengatakan, pihaknya masih cukup optimistis kinerja keseluruhan unitlink perusahaan masih akan membukukan return yang positif.
Ini produk unitlink Allianz yang raih return 17,49% selama dua bulan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama dua bulan pertama tahun ini, salah satu produk unitlink milik PT Asuransi Allianz Life Indonesia berhasil mencetak kinerja moncer. Produk bertajuk Smartwealth Equity Small Medium Capital Fund tersebut berhasil meraup imbal hasil 17,49% secara year to date (ytd) per Februari 2018. Merujuk data Infovesta Utama, di periode yang sama rata-rata imbal hasil unitlink saham hanya naik 3,88%. Dengan demikian, kinerja yang ditorehkan produk tersebut mampu lebih tinggi ketimbang rata-rata return unitlink saham. Begitupun jika dibandingkan dengan indeks acuan Infovesta Equity United Linked Index yang hanya naik 3,76% secara year to date (ytd) sampai Februari 2018. Chief Investment Officer Allianz Life Ni Made Daryanti mengatakan, pihaknya masih cukup optimistis kinerja keseluruhan unitlink perusahaan masih akan membukukan return yang positif.