Ini program Indosat selama Ramadan dan Lebaran



JAKARTA. Untuk mengantisipasi kepadatan traffic telekomunikasi selama Lebaran, operator telekomunikasi Indosat melakukan penguatan kualitas jaringan untuk pelanggan.

"Berbagai program kami laksanakan dalam rangka mengantisipasi lonjakan traffic komunikasi saat Lebaran," papar Adrian Prasanto, Division Head Public Relations Indosat, melalui keterangan resminya di Jakarta, Senin (30/7). Untuk meningkatkan kapasitas jaringan tersebut, Indosat menambah kapasitas jaringan traffic suara menjadi 924 juta menit per hari, atau naik 140,6% dibanding traffic suara regular atau pada hari biasa.

Untuk SMS, Indosat meningkatkan kapasitas menjadi 1,4 miliar SMS per hari, naik 62,41% dibanding traffic regular hari biasa. Sementara untuk layanan data, Indosat menaikkan kapasitas menjadi 120 terabyte per hari, naik sebesar 197,5% dibanding traffic regular hari biasa. Hingga kuartal I tahun ini. Indosat melayani lebih dari 50 juta pelanggan dengan dukungan 18.408 base transceiver station (BTS).


Selain meningkatkan kualitas jaringan, di bulan Ramadan, Indosat menghadirkan layanan gratis 3 hari 3 malam, kemudian program VAS Berkah Ramadan, program Berkah I-Ring Religi serta program Berkah Info Senyum bagi pelanggan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri