KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyatakan sejauh ini belum ada permohonan resmi yang disampaikan terkait rencana akuisisi KB Kookmin Bank (KB Bank) terhadap perusahaan multifinance. "Kami menyampaikan sejauh ini tidak ada permohonan resmi yang disampaikan kepada OJK terkait rencana KB Kookmin yang akan melakukan akuisisi dua perusahaan leasing, demikian juga rencana akuisisi baru oleh investor yang lainnya," kata Kepala Eksekutif Pengawas Lembaga Pembiayaan, Perusahaan Modal Ventura, Lembaga Keuangan Mikro dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya (PVML) OJK Agusman saat konferensi pers RDK OJK, Selasa (3/4). Agusman menerangkan OJK pada dasarnya menerima rencana akuisisi perusahaan pembiayaan oleh investor asing guna membangun iklim investasi yang baik di mata para investor. Dia bilang OJK akan memastikan investor yang masuk tidak hanya mencari keuntungan bisnis.
Ini Respons OJK Soal Rencana Akuisisi KB Bank Terhadap Perusahaan Multifinance
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyatakan sejauh ini belum ada permohonan resmi yang disampaikan terkait rencana akuisisi KB Kookmin Bank (KB Bank) terhadap perusahaan multifinance. "Kami menyampaikan sejauh ini tidak ada permohonan resmi yang disampaikan kepada OJK terkait rencana KB Kookmin yang akan melakukan akuisisi dua perusahaan leasing, demikian juga rencana akuisisi baru oleh investor yang lainnya," kata Kepala Eksekutif Pengawas Lembaga Pembiayaan, Perusahaan Modal Ventura, Lembaga Keuangan Mikro dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya (PVML) OJK Agusman saat konferensi pers RDK OJK, Selasa (3/4). Agusman menerangkan OJK pada dasarnya menerima rencana akuisisi perusahaan pembiayaan oleh investor asing guna membangun iklim investasi yang baik di mata para investor. Dia bilang OJK akan memastikan investor yang masuk tidak hanya mencari keuntungan bisnis.