KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Samuel Sekuritas melihat, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih akan menguji level resisten di 5.100 pada perdagangan hari ini (3/8). Telebih secara teknikal, IHSG yang ditutup di level 5.149,63 pada Kamis (30/7) masih membentuk doji-doji berkepanjangan. "Waspada volatilitas market akan meningkat dalam waktu dekat dalam rangka
earning season kuartal kedua
2020," kata Analis Samuel Sekuritas Wiliam Mamudi dalam riset yang diterima Kontan.co.id, Senin (3/8).
Baca Juga: IHSG diprediksi menguat, ini rekomendasi saham untuk perdagangan hari ini (3/8) Untuk perdagangan hari ini, William menyukai saham PT Sarana Menara Nusantara Tbk (
TOWR), PT Perusahaan Gas Negara Tbk (
PGAS), PT Aneka Tambang Tbk (
ANTM), dan PT AKR Corporindo Tbk (
AKRA) dengan
rating trading buy. Berikut adalah ulasannya:
TOWR Pada perdagangan Kamis (30/7), TOWR ditutup menguat 4,13% ke level Rp 1.135 per saham. Menurut William, TOWR berhasil menembus level resisten 1.110 dan membentuk
candle bullish marubozu dengan
rising volume. William melihat, potensi
rally all-time high ini bakal berlanjut. Ia memprediksi, TOWR akan bergerak dengan suport 1 di level 1.058, suport 2 di 1.097, resisten 1 di 1.162, dan resisten 2 di 1.188.
PGAS Pada perdagangan Kamis (30/7), PGAS ditutup menguat 2,85% ke level Rp 1.265 per saham. "PGAS melanjutkan
bullish momentum setelah menembus
resistence triangle 1.200. Potensi tekanan beli ini akan berlanjut dalam jangka pendek," tutur William. Ia memperkirakan, PGAS akan bergerak dengan suport 1 di level 1.208, suport 2 di 1.237, resisten 1 di 1.287, dan resisten 2 di 1.308.
Baca Juga: IHSG hari ini berpotensi menguat, saham-saham berikut bisa jadi pilihan ANTM Pada perdagangan Kamis (30/7), ANTM ditutup stagnan di level Rp 730 per saham. Menurut William, ANTM terus berlanjut
rally setelah menembus resisten 640.
"Kami melihat peluang
bullish sentiment ini akan berlanjut dengan catatan
uptrend line ini tidak patah" ucap dia. William memprediksi, ANTM akan bergerak dengan support 1 di level 710, support 2 di 720, resistance 1 di 740, dan resistance 2 di 750.
AKRA Pada perdagangan Kamis (30/7), AKRA ditutup +1,05% ke level Rp 2.880 per saham. AKRA berhasil menembus resistence 2.700, dan berlanjut rally. Target potensial AKRA menuju level resistence berikutnya di kisaran 3.100. William memperkirakan, AKRA akan bergerak dengan support 1 di level 2.807, support 2 di 2.843, resistance 1 di 2.923, dan resistance 2 di 2.967. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Anna Suci Perwitasari